www.musirawasterkini.com

Musi Rawas – Dalam upaya mendukung penuh Badan Narkotika Nasional (BNN) memberantas narkoba di Kabupaten Musi Rawas (Mura), Bupati H Hendra Gunawan hari ini melakukan Penyerahan Hibah Gedung Kantor dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura kepada BNN Kabupaten (BNNK) Mura. Rabu (27/01/2021) di Muara Beliti.

Penyerahan hibah tersebut diberikan kepada Kepala BNNK Mura Hendra Amoer, SE.,MM, yang disaksikan langsung oleh Kepala BNN Provinsi Sumsel Brigjen Pol M. Arief Ramdhani, S.IK. Turut hadir, Kepala BNNK Lubuklinggau, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Rudik Ermanto, mewakili Kapolres, Kasat Narkoba Polres Mura AKP Denhar SH, mewakili Dandim 0406 Mayor CZI Ayub, Kepala Pengadilan Agama Lubuklinggau Drs. Kiagus Ishak ZA, Kepala Dinas PUCKTR Mura Ristanto, Plt Camat Muara Beliti Dicky Zulkarnain dan unsur Forkopimda Kabupaten Mura.

Dalam sambutannya, Bupati H Hendra Gunawan mengucapkan selamat datang kepada Kepala BNN Provinsi Sumsel di Kabupaten Mura. Penyerahan hibah Kantor baru BNNK sebagai salah satu upaya Pemkab Mura bersinergi dengan BNNK Mura dalam melakukan penanggulangan terhadap pengguna narkoba yang tentunya membutuhkan infrastruktur, sarana dan prasarana serta fasilitas yang lebih memadai, untuk mendukung tenaga kerja BNNK yang profesional.

Bupati juga menceritakan pengalamannya saat diri menjadi ketua BNK Mura, sejak itu Pemkab Mura terus berupaya dalam percepatan peralihan peralihan Badan Narkotika Kabupaten Mura menjadi instansi vertikal yaitu Badan Narkotika Nasional Kabupaten Mura. Dan hari ini, Pemkab telah memberikan hibah gedung kantor BNNK Mura, dan harapan kedepannya Pemkab terus melanjutkan pembangunan yang ada.

“Mudah-mudahan dengan keberadaan gedung baru bisa mendorong semangat baru dan dapat memberikan solusi terbaik dalam memberikan sumbangsih pemikiran yang nyata terhadap upaya pencegahan penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Kabupaten Mura,” harap Bupati.

Dikesempatan yang sama, Kepala BNN Provinsi Sumsel Brigjen Pol M. Arief Ramdhani, S.IK mengatakan, saya mewakili dan atas nama BNN RI mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Bupati Musi Rawas beserta jajarannya, yang telah memberikan bantuan hibah gedung kantor kepada BNNK Mura.

“Mengingat kejahatan narkoba adalah kejahatan yang luar biasa, maka perlu dukungan kerjasama dari pemerintah daerah, penegak hukum dan seluruh elemen masyarakat untuk memerangi narkoba dan mendukung Program Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Mudah-mudahan dengan berdirinya gedung seluruh pegawai BNNK Mura bisa bekerja maksimal, dan lebih baik,” ucapnya.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan. (AH)