www.musirawasterkini.com

Musi Rawas, – Tim SAR Gabungan BPBD Mura telah melakukan pencarian dengan melakukan penyisiran sungai Musi di desa Prabumulih 1 kecamatan Lakitan kabupaten Musi Rawas dari pukul 07.30 WIB tadi pagi.

“Namun hingga pukul 12.00 WIB hasil pencarian masih nihil, tim rehat sejenak dan pencarian akan dilanjutkan pukul 13.00 WIB” ujar Plt. Kepala BPBD Musi Rawas Darsan, melalui Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Eko Sefriwan, menyampaikan kepada Awak media Sabtu (6/3/2021) Sekitar pukul 11.50 wib.

“Tim SAR Gabungan BPBD Mura telah melakukan penyisiran dengan Kondisi masih nihil pencarian 100 M dari lokasi tenggelamnya korban siang ini akan di perpanjang rute pencarian, “Ucapnya Kepala BPBD Mura melalui Kasi kedaruratan dan Logistik BPBD Mura Eko Sefriwan melalui WhatsApp (Wa).

Sebelumnya korban A.n Riswan bin Rudi Hartono (16) dilaporkan tenggelam setelah korban pergi mandi kesungai bersama rekan-rekannya terjun dari atas jembatan Prabumulih 1 setelah terjun rekan korban timbul sementara korban atas nama Riswan tidak timbul sampai dengan saat ini.

Adapun unsur yang ikut serta pencarian korban yaitu BPBD Musi Rawas, Basarnas, TNI Polri Kades,Dan warga Masyarakat setempat yang ikut pencarian dari pukul 07.30 WIB tadi pagi. (Chinta)